Saturday, June 13, 2015

Jurassic World

sumber: www.jurassicworldmovie.com
Jurassic World. Karena film ini be-rating (cukup) bagus di imdb, aku jadi tertarik untuk menontonnya. Setelah menonton pun ya memang filmnya bagus. Detil dinosaurus yang terlihat di layar begitu nyata. I just can not imagine how the Jurassic World's team makes it (almost) real. Untuk menonton film ini sebenarnya tak perlu tahu tentang film sebelumnya, seperti Jurassic Park beberapa seri. Karna aku sendiri dalam menonton film ini nggak punya bekal nonton film-film Jurassic Park itu. Walaupun setelah searching di internet kurang lebih ada hubungannya dengan Jurrasic Park pertama. Yaitu Pulau Isla Nublar yang telah ditutup (dalam film yang pertama) akhirnya dibuka kembali bertema taman dengan nama Jurassic World.

Bagi yang belum nonton, segera nonton ya, karena film ini cukup menarik, walaupun ending ceritanya familiar atau bisa ditebak, terutama bagi pencinta film. Untuk semakin membuat penasaran, ini nih trailer-nya.
  
Trailer Jurassic World 2015 #1

The trailer was officially from MOVIECLIPS Trailers. Bagi yang nggak sempet nonton, bisa baca sinopsis di bawah ini.

Sinopsis:
Cerita ini dimulai dengan dua bersaudara, Zach (Nick Robinson) dan Gray (Ty Simpkins) adiknya, yang mendapatkan kesempatan untuk berkunjung ke Jurassic World. Claire (Bryce Dallas Howard), tante mereka yang bekerja di taman tersebut, memberikan akses VIP untuk kedua ponakannya tersebut. Saking sibuk dan padatnya wisatawan yang mencapai sekitar 20 ribu pengunjung di Jurassic World di hari tersebut, Claire meminta bantuan asistennya untuk menemani Zach dan Gray untuk berkeliling di taman tersebut. Merasa tidak bebas, Zach dan Gray melarikan diri dari asisten Claire di tengah keramaian pengunjung. Akhirnya mereka bebas dan memulai petualangannya berdua di taman yang sangat luas tersebut.

Atraksi Mosasaurus | sumber: smeaker.com
Atraksi pertama yang membuat mereka takjub adalah atraksi dari Mosasaurus. Mosasaurus menjadi favorit pengunjung. Dia adalah jenis dinosaurus air yang sangat besar dan dapat memakan mangsanya, seekor hiu pembunuh, hanya dengan sekali lahap. Setelah melahap hiu tersebut, dia kembali masuk dalam air dan semua pengunjung menjadi basah terkena cipratan air si Monosaurus.

Kesuksesan pencapaian pengunjung Jurassic World membuat tim kerja taman tersebut untuk dapat menciptakan inovasi baru, yang dalam hal ini berupa dinosaurus jenis baru. Dinosaurus baru ini sudah diciptakan. Tanpa benar-benar mengetahui penciptaan dinosaurus jenis baru tersebut, ternyata dinosaurus ini terbentuk dari proses mutan hybrida via modifikasi genetika. Is it sounds good? No, actually. Rekayasa genetika tersebut rupanya menghasilkan dinosaurus yang mereka beri nama Indominus Rex. Dinosaurus ini lebih besar dibanding T-Rex, lebih pintar, dan memiliki naluri membunuh yang tinggi. And that kind of dinosaur is killing for sport, so, what do you think?

Claire mendapat saran dari Masrani (Irrfan Khan) untuk melakukan pengecekan terhadap 'kandang' Indominus Rex. Dia menyarankan agar Claire menemui Owen (Chris Pratt). Akhirnya, dibawalah Owen melihat kandang Indominus Rex. Dalam pengecekan tersebut, Owen melihat kejanggalan di dinding kandang. Di situ terdapat cakaran besar yang diduga adalah cakaran Indominus. Lalu mereka mengecek di mana posisi dinosaurus tersebut namun tak membuahkan hasil. Akhirnya mereka masuk ke dalam kandang Indominus. Dengan bantuan implan yang sebelumnya telah ditanamkan pada Indominus, Claire memerintahkan seorang di ruang kontrol untuk menemukan posisi Indominus.

Kaget banget setelah diketahui bahwa ternyata Indominus masih berada dalam kandangnya. Hal ini membuat mereka yang masuk dalam kandang, Claire, Owen, dan salah satu petugas, sangat panik saat diketahui Indominus berada di belakang mereka. Saking paniknya, petugas tersebut lalu membuka gerbang kandang Indominus untuk kabur. Hal ini membuat Indominus juga dapat bebas dari kandangnya.

Selepas dari kandangnya, tim Claire sangat panik akan keselamatan pengunjung. Akhirnya mereka memutuskan untuk memberhentikan semua atraksi yang ada di taman tersebut. Intruksi tersebut rupanya cukup terlambat, karena Zach dan Gray terlanjur menaiki semacam kendaraan berbentuk bola yang dapat digunakan untuk berkeliling melihat dinosaurus herbivora.
Zach dan Gray menaiki kendaraan berbentuk bola | sumber: www.kapanlagi.com
Zach terlalu penasaran dengan semua isi dari Jurassic World hingga tak menghiraukan ketakutan adiknya. Claire juga sudah mencoba menghubungi Zach, namun karena sinyal yang kurang bagus membuat komunikasi mereka terputus. Rasa penasaran Zach akhirnya membawa mereka ke restricted area. Di sinilah mereka bertemu dengan Indominus Rex.

Keuntungan menjadi salah satu lakon utama dalam film membuat mereka berhasil selamat dari 'olahraga' Indominus. Setelah lama berusaha meloloskan diri dari hutan Jurassic World, mereka akhirnya dapat kembali ke taman dan bertemu Claire dan Owen yang telah bersusah payah mencarinya. Pertemuan mereka membuat Claire dan Owen akhirnya bisa berfokus pada Indominus Rex.

Dengan dibantu tiga raptor yang sudah jinak dengan Owen, mereka berusaha menghentikan segala kekacauan Indominus Rex. Namun ketiga raptor tersebut rupanya tak sanggup membantu menghentikan Indominus. They need more teeth. Akhirnya, Claire mengeluarkan salah satu asetnya, yaitu T-Rex untuk menyerang Indominus Rex. T-Rex akhirnya berhasil mengalahkan Indominus Rex, dan Indominus Rex menjadi santapan Mosasaurus di akhir cerita.

*** SEKIAN ***

No comments:

Post a Comment